Rss Feed
  1. Nasionalisme di Lagu Modern?

    Selasa, 14 Mei 2013

    Hari senin merupakan hari yang tak luput dari kegiatan upacara tentunya di sekolah-sekolah dari sekolah dasar hingga sekolah menengah. Pada setiap upacara nggak cuma Indonesia Raya doang loh lagu wajib yang dinyanyiin. Yap, ada lagu wajib Mengheningkan Cipta yang biasa di nyanyikan setiap upacara. Nggak cuma itu, lagu yang memiliki kerkaitan sama nasionalisme nggak hanya lagu wajib saja tapi banyak juga penyanyi-penyanyi pop yang bikin lagu tentang nasionalisme. Waahh seneng banget yah dengernya. Ada band Coklat yang terkenal lagu nasionalisme nya dengan judul "Bendera".

    Pada tahun 2005 juga ada penyanyi solo Gombloh yang sampe mendapat penghargaan loh karena banyak lagunya yang berhubungan dgn Nasionalisme. Wow! 

    Ada juga Netral yang ngeluarin single Garuda di Dadaku yang juga soundtrack film Garuda di Dadaku. Bahkan sampai saat ini, lagu tersebut telah menjadi lagu mars suporter timnas sepak bola Indonesia loh. Wah hebat ya kakak-kakak Netral. Serta juga ada kakak-kakak ganteng dari Pee Wee Gaskin yang ngeluarin single nasionalisme yang judulnya Dari Mata Sang Garuda.

    Selain itu ada juga Endank Soekamti dan Twentyfirst Night loh yg ngeluarin single nasionalisme. Waah makin bangga deh. 

    Pada tahun 2012 kemarin di album Tangga juga ada loh salah satu single yang berhubungan dgn nasionalisme. Makin bangga sama musisi-musisi Indonesia yah tweeps ternyata masih banyak yang cinta sama negaranya sendiri.  Semoga di waktu-waktu kedepannya juga banyak musisi-musisi yang masih dan akan terus peduli dgn Indonesia Dan mau nyiptain lagu-lagu Indonesia yang berhubungan dengan nasionalisme. Kalau gitu juga pasti kita yg bangga kan :D

    Sumber:



    #NaDaIndonesiaku


  2. 0 komentar:

    Posting Komentar